Cara Membuat Kremes Ubi Jalar Untuk Pemula!

Kumpulan Resep Murah Meriah.

Kremes Ubi Jalar.

Kremes Ubi Jalar Cara membuatnya pun cukup mudah, kamu dapat membuat Kremes Ubi Jalar hanya dengan menggunakan 5 bahan dan 14 langkah saja. Berikut ini bahan dan cara untuk memasaknya, yuk kita coba resep Kremes Ubi Jalar!

Bahan-bahan Kremes Ubi Jalar

  1. Diperlukan 500 gram Ubi jalar.
  2. Sediakan 100 gram gula merah iris halus.
  3. Siapkan 1 liter air/secukupnya untuk merendam Ubi.
  4. Sediakan 1 sendok teh garam halus.
  5. Siapkan Secukupnya minyak untuk menggoreng.

Cara memasak Kremes Ubi Jalar

  1. Kupas ubi jalar, potong-potong dan cuci bersih,, tiriskan.
  2. Kemudian parut kasar atau iris halus dengan pisau tajam..
  3. Cuci kembali sampai bersih tiriskan,, lalu rendam dengan air + garam selama kurang lebih 30 menit.,agar ubi tidak berubah warna kebiruan karena getah..
  4. Sesudah direndam,, angkat dan tiriskan,,.
  5. Bagi parutan Ubi menjadi dua bagian untuk 2 x penggorengan..
  6. Bagi juga irisan gula merah menjadi dua bagian..
  7. Kemudian panas kan minyak secukupnya dalam wajan cekung Anti lengket..
  8. Goreng sebagian parutan Ubi sampai kuning keemasan dan hampir kering..
  9. Dan masukkan sebagian irisan gula merah nya,, biarkan gula merah nya mencair dan aduk rata sampai tercampur dengan ubi..
  10. Angkat dan tiriskan,, seterusnya ambil sejumput ubi goreng selagi panas dan bentuk secara cepat dengan mangkuk atau pun gelas stainless menjadi bulat-bulat seperti gambar di atas..
  11. Biarkan sampai dingin dan mengeras..
  12. Selanjutnya goreng lagi sisa sebagian Ubi nya dan lakukan hal yang sama seperti sebelumnya..
  13. Setelah dingin kremes siap disajikan,,atau bisa dimasukkan dalam stoples..
  14. Selamat mencoba semoga berhasil dengan baik..