Donat Ubi jalar.
Cara membuatnya pun cukup mudah, kalian dapat menghidangkan Donat Ubi jalar hanya dengan menggunakan 7 bahan dan 7 langkah saja. Berikut ini bahan dan cara untuk memasaknya, bikin Donat Ubi jalar yuk!
Bahan-bahan Donat Ubi jalar
- Siapkan 1 kg ubi jalar (atau boleh ganti kentang).
- Gunakan 5 sdm gula pasir.
- Gunakan 2 saset SKM putih.
- Diperlukan 1 butir telur.
- Sediakan 5 sdm mentega (blueband).
- Sediakan 1 sdt fernipan.
- Diperlukan 800 gram terigu (protein tinggi/sedang).
Cara memasak Donat Ubi jalar
- Rebus/kukus ubi sampai masak dan lembut, setelah masak tiriskan sampai benar-benar tidak ada air.
- Kemudian halus kan ubi, dalam keadaan panas (kalo aku pake cobek trus dibungkus sama plastik biar lebih cepet halus).
- Setelah benar-benar halus masukan mentega, gula, skm, dan telur aduk rata. Masukan fernipan aduk lagi sampai rata.
- Kemudian masukan terigu sedikit demi sedikit sampai adonan kalis dan bisa dibentuk..
- Bentuk adonan sesuai selera (bisa bolong tengah atau bulat).
- Setelah selesai dibentuk adonan di diamkan kurang lebih 15-20 menit. Lalu digoreng diapi sedang sambil di aduk-aduk menggunakan spatula kayu. Goreng sampai warna kuning keemasan..
- Dan siap untuk disajikan dan diberi topping sesuai selera. Selamat mencoba 😀.