Pudding Taro.
Sobat dapat memasak Pudding Taro hanya dengan menggunakan 7 bahan dan 10 langkah saja. Berikut ini bahan dan cara untuk membuatnya, bikin Pudding Taro yuk!
Bahan Pudding Taro
- Dibutuhkan 7 gr atau 1 bungkus agar2 swallow globe plain.
- Sediakan 15 gr atau 1 bungkus jelly plain.
- Sediakan 1/2 kg ubi ungu (taro) "bisa diganti dengan ubi lainnya".
- Sediakan 1400 ml air.
- Siapkan 370 gr (1 kaleng) krimer kental manis carnation "sesuai selera".
- Gunakan 5 sdm gula pasir (sesuai selera).
- Siapkan secukupnya garam.
Langkah-langkah membuat Pudding Taro
- Kupas ubi, cuci, lalu kukus selama kuranglebih 15 menit. Haluskan dan sisihkan.
- Campurkan agar-agar, jelly, dan gula. aduk rata lalu masukkan air dan didihkan.
- Jika sudah mendidih, tambahkan garam dan krimer kental manis. sisihkan sedih untuk layer tengahnya..
- Untuk layer tengah saya mencampurkan lebih banyak kental manis dan sedikit cokelat putih, bisa juga diganti dengan keju yang bisa melted.
- Adonan lainnya dicampurkan ubi yang sudah dihaluskan. lalu saring jika ingin hasil yang lembut.
- Dalam proses pencetakkan tergantung mom mau dibentuk seperti apa. mau dua layer atau berlayer-layer..
- Kuncinya sebelum menimpa layer satu dengan lainnya pastikan layer sebelumnya dingin atau bagian atasnya sudah agak keras, sehingga ketika ditumpuk tidak akan bercampur..
- Tips agar adonan lainnya tidak mengeras ketika menunggu layer dingin adalah panaskan adonan dengan api sekecil mungkin. karena jika dengan api besar akan membuat adonan overcook sehingga semua bahan akan unblended.
- Jika sudah dingin baru masukkan ke lemari es. jika dimasukkan panas-panas maka akan banyak air yang keluar..
- Selamat mencoba 😊.