Bakwan Ubi Jalar.
Cara membuatnya pun tidak sulit, kawan-kawan dapat memasak Bakwan Ubi Jalar hanya dengan menggunakan 8 bahan dan 3 langkah saja. Berikut ini bahan dan cara untuk memasaknya, yuk kita coba resep Bakwan Ubi Jalar!
Bahan Bakwan Ubi Jalar
- Gunakan 400-500 gr ubi ungu.
- Dibutuhkan 5 siung bawang merah iris tipis.
- Diperlukan 3 siung bawang putih, rajang halus.
- Dibutuhkan 1 ikat daun bawang, iris halus.
- Siapkan 1 butir telur.
- Gunakan 1 sdm tepung terigu.
- Gunakan secukupnya Garam, lada dan penyedap (optional).
- Diperlukan Minyak untuk menggoreng.
Langkah-langkah memasak Bakwan Ubi Jalar
- Kupas dan cuci bersih ubi ungu kemudian rebus kira2 10 menit atau sampai matang kemudian angkat dan haluskan.
- Campurkan semua bahan diatas kemudian aduk rata. Panaskan minyak dan ambil sesendok adonan kemudian dengan bantuan sendok lain buat bulatan2 dan langsung dimasukkan dalam minyak yang sudah panas. Gunakan api yang sedang cenderung kecil..
- Balikan bakwan di penggorengan (hati2 gosong) dan menggorengnya hanya butuh waktu sekitar 3 menit, krn ubi nya tadi sdh matang, kemudian angkat jika sudah kuning keemasan. Sajikan selagi hangat. Dijadikan sebagai lauk pendamping atau teman minum teh juga asik... selamat menikmati!.