Stik Soes Wortel Keju.
Cara membuatnya pun cukup mudah, kamu dapat membuat Stik Soes Wortel Keju hanya dengan menggunakan 8 bahan dan 8 langkah saja. Berikut ini bahan dan cara untuk memasaknya, yuk kita coba resep Stik Soes Wortel Keju!
Bahan-bahan Stik Soes Wortel Keju
- Sediakan 200 ml Air.
- Sediakan 50 gram Tepung Terigu Protein Sedang.
- Sediakan 100 gram Tepung Terigu Protein Tinggi.
- Gunakan 125 gram Margarin.
- Gunakan 1 sendok makan Gula Pasir.
- Dibutuhkan 4 butir Telur Ayam.
- Dibutuhkan 25 gram Wortel.
- Diperlukan 25 gram Keju cheddar.
Cara membuat Stik Soes Wortel Keju
- Masak air, mentega dan gula hingga mendidih.
- Masukkan tepung terigu, aduk cepat hingga kalis, angkat, dinginkan.
- Masukkan telur satu persatu sambil dikocok hingga rata (kalo ukuran telurnya besar, tidak perlu dimasukkan semua).
- Tambahkan parutan wortel dan keju, aduk rata.
- Masukkan ke dalam plastik segitiga (piping bag), potong ujungnya sekitar 0.5cm.
- Spuitkan panjang-panjang di loyang yg dialas kertas roti.
- Panggang di oven yg telah dipanaskan, suhu 190-200 dCel selama kurleb 10 menit, lakukan hingga adonan habis.
- Taruh stik soes yg telah dipanggang dalam 1 loyang besar, panggang lagi dengan mode warm (suhu rendah) sekitar 100Cel selama 1-2 jam agar lebih awet renyahnya.